Senin, 12 November 2012


Mantan pemain United Dwight Yorke. (Foto: Dok Okezone).

LOS ANGELES – Setelah memecat pelatih Mike Brown, Los Angeles Lakers kembali melanjutkan tren positif di NBA musim 2012/2013. Lakers meraih kemenangan ketiga dengan mengalahkan Sacramento Kings 103-89.
 
Bertanding di Staples Center, Senin (12/11/2012), Dwight Howard dan Kobe Bryant kembali menjadi andalan Lakers dalam mengumpulkan poin. Howard menghasilkan 23 poin dan 18 rebounds, sedangkan Kobe menambah dengan raihan 20 poin.
 
Saat ini, Lakers untuk sementara dilatih oleh asisten Bernie Bickerstaff yang menggantikan posisi Brown. Jumat kemarin, manajemen Lakers memecatnya setelah Lakers hanya mampu meraih satu kemenangan dari lima pertandingan, terburuk sejak 19 tahun terakhir.
 
Kehadiran Bickerstaff memberikan angin segar buat Lakers. Bryant dkk menumbangkan Golden State Warriors 101-77, yang menjadi kemenangan kedua Lakers pada musim ini. Hari ini, giliran Kings yang menjadi korban Lakers.
 
Dominasi Howard sudah terlihat sejak awal pertandingan. Dia berhasil mencetak 14 poin dan 10 rebounds pada halftime, untuk membawa Lakers menutup kuarter kedua dengan keunggulan 57-48.
 
Lakers semakin menggila pada kuarter ketiga. Bryant dkk meraih 11 poin beruntun untuk membawa tim tuan rumah unggul 72-57, saat kuarter ketiga tersisa 4 menit dan 27 detik. Pertandingan berakhir untuk kemenangan Lakers.
 
Jimmer Fredette menghasilkan angka terbanyak Kings dengan raihan 18 poin, sedangkan Jason Thompson membuat 15 poin dan 10 assis, sebelum foul out saat pertandingan tersisa 9 menit, 46 detik lagi.
 
Hasil lengkap NBA:
Orlando 74
Brooklyn 82
 
Atlanta 76
LA Clippers 89
 
Miami 86
Memphis 104
 
Cleveland 91
Oklahoma City 106
(hmr)


Load disqus comments

0 komentar